Home

Namo Sanghyang Adi Buddhaya.
Namo Buddhaya Bodhisattvaya Mahasatvaya.


Buddha Sakyamuni adalah Guru para dewa dan manusia.
Dharma yang di babarkan tanpa mengenal tempat,ruang dan waktu
Siapapun yang mendengar ,mempelajari dan mempraktekkan
akan membawa kebahagiaan dalam kehidupannya.

Pembabaran Dharma yang penuh dengan cinta kasih dan kasih sayang
merupakan obat bagi yang sakit , pelita bagi yang kegelapan
dan air bagi yang kahausan.
Siapapun yang belajar Dharma dapat memiliki pengertian benar ,
pikiran benar,perbuatan benar,ucapan benar,mata pencaharian benar,
daya upaya benar,pearhatian benar dan meditasi benar.

Seiring dengan perkembangan umat Buddha,
baik dalam jumlah maupun minat dalam mempelajari ,
menghayati dan mempraktekkan Dharma
maka di butuhkan pula sarana dan prasarana untuk mengimbanginya

Kita ambil contoh setiap tahun ada kurang lebih 600 anak sekolah
beragama Buddha dari kawasan Indonesia bagian timur
melanjutkan studi ke universitas di Surabaya
yang rata - rata di area Surabaya Timur
mereka hanya dapat memperoleh pendidikan di Universitas
akan tetapi mereka tidak dapat memperoleh pelajaran Dharma
karena minimnya sarana dan prasarana umat Buddha di kawasan ini.

Oleh karena itu , terpikirlah harus dan perlu segera mungkin
di area Surabaya Timur didirikan sarana dan prasarana tsb,
oleh Bapak Irwan Pontoh dan Bapak Tosin ,SH,
kedua tokoh muda Buddhist ini sangat peduli
dengan perkembangan Agama Buddha
untuk kalangan anak anak muda terutama kaum Mahasiswa
yang mana kedua tokoh tsb adalah Dosen agama Budhha
di beberapa Universitas di kota Surabaya.

Dari hasil pemikiran dan keinginan itu mendapat sambutan
dan dukungan yang sangat luar biasa oleh teman teman
dan para senior mereka untuk mengumpulkan dana
guna mewujudkan keinginan tsb.

Tahap I
Awal tahun 2009 kita dapat membeli bangunan di atas sebidang tanah
yang terletak di Jl.Panjang Jiwo Permai Selatan no.4 Surabaya,
yang berbadan hukum dengan memakai nama
''Yayasan Buddhayana Dharmawira Centre''
dan sepenuhnya milik Sangha Agung Indonesia,
walaupun masih kekurangan dana.

Buddhayana Dharmawira Centre ( BDC )
a.Sebagai tempat berkumpul dan melakukan kegiatan
kegiatan Mahasiswa/i Buddhis.
b.Sebagai tempat untuk mempelajari ,mempraktekkan dharma
secara utuh dengan tetap berwawasan Buddhayana .
c.Memberikan pelayan,pendidikan dan pelatihan Dharma dan Meditasi.
d.Merupakan tempat berkumpulnya umat Budhha dalam menjalin
persahabatan dan persaudaraan.
e.Pengembangan Budaya,seni dan Ketrampilan Budhhis.

Tahap II
Mengajak dermawan ikut serta dalam pembelian sebidang tanah
di area BDC Panjang Jiwo dengan cara masing masing peserta
(Nama)Rp.18.000.000,- dan akan di himpun sebanyak 108 nama
sebagai lambang MALA / Nian Chu di dalam Agama Buddha.
Bagi Dermawan yang ingin ambil bagian bisa mentransfer
melalui Bank BCA Darmo Surabaya,
a/n Buddhayana Dharmawira Centreyay.
Nomor rekening 088.3999.123.

Harumnya bunga tak dapat menyebar melawan arah angin
demikian pula harumnya kayu cendana,bunga tegara dan melati
namum harumnya kebajikan dapat menyebar melawan arah angin
Orang Bajik dengan keharuman namanya akan menyebar ke segala penjuru
(Dhammapada - puppha vagga ayat 4)

Semoga semua mahkluk hidup berbahagia
sadhu...sadhu...sadhu...